Humanity Food Truck Siap Memberikan Ramadan Terbaik

01.55


JAKARTA - Kurang dari sebulan, Ramadan akan segera hadir. Pahala yang berlipat ganda terbuka lapang di bulan suci ini, mengajak umat Muslim untuk beribadah dan berbagi seluas-luasnya.
Menjelang bulan Ramadan, Humanity Food Truck akan kembali hadir. Program yang diinisiasi oleh ACT tersebut mengajak Muslim Indonesia untuk menjadikan Ramadan kali ini sebagai Ramadan terbaik, dengan menyajikan layanan makan gratis untuk warga kurang mampu. Ribuan paket berbuka puasa akan dibagikan setiap harinya untuk masyarakat pra-sejahtera di Indonesia.
Masih teringat bagimana truk yang disulap sebagai dapur berjalan ini beraksi pada Ramadan 1438 H silam. Selama 30 hari, Humanity Food Truck menyambangi sejumlah wilayah urban di Jakarta, Jawa barat, dan Banten.
Tahun lalu, truk bongsor ini menjangkau titik-titik strategis seperti pasar, terminal, dan rumah sakit daerah. Humanity Food Truck membawa paket berbuka puasa yang dimasak langsung oleh koki handal untuk masyarakat kurang mampu. Misalnya saja pemulung, warga korban penggusuran, dan warga di pemukiman kumuh.
Momen memasak di dalam truk besar ini menjadi hiburan tersendiri bagi warga ibu kota dan sekitarnya yang menyicip langsung paket berbuka puasa ala Humanity Food Truck. Konsep memasak di dalam truk tersebut amat baru bagi mereka. Sebelum paket-paket makanan dibagikan, banyak warga menyaksikan dengan aksi memasak di dapur HFT sambil menunggu waktu berbuka.

Ekspresi kebahagiaan mereka semakin terlihat ketika menerima paket-paket berbuka puasa yang disajikan oleh Humanity Food Truck. Sulastri (46), warga Kampung Akuarium, Jakarta Utara, begitu senang ketika Humanity Food Truck menyambangi kampung mereka pada Ramadan lalu. Menurutnya, keluarganya jadi bisa hemat karena tidak perlu berbelanja untuk hari itu.
“Biasanya saya beli kolak 4 porsi, hari ini 2 porsi saja. Kan sudah dapat takjil dari Elhijab dan ACT. Saya juga tidak masak karena tahu akan dapat makanan gratis. Alhamdulillah banget ada acara bagi-bagi makanan berbuka ini, saya bisa hemat,” ujarnya.
Ahmad Rifai selaku Koordinator Humanity Food Truck mengatakan, selain menyambangi warga pra-sejahtera, dapur berjalan tersebut juga menyapa para pemudik di sejumlah jalur mudik. Panganan siap santap ala Humanity Food Truck tak luput diberikan kepada mereka, para musafir yang hendak bersilaturahmi bersama keluarga di kampung halaman.
“Tahun lalu Humanity Food Truck hadir di Jalan Ahmad Yani Kecamatan Cikampek dan Jalan Lingkar Tanjung Pura Kecamatan Karawang Barat. Jalur ini merupakan hulu atau jalur utama yang dilalui para pemudik menuju jalur pantura dan jalur selatan. Lalu HFT juga menyambangi Pelabuhan Merak. Setiap harinya 1.000 paket berbuka puasa dibagikan ke pemudik dan warga kurang mampu, seperti buruh kasar, pedagang asongan, dan tukang becak,” Jelas Ahmad Rifai.
Insya Allah, Ramadan tahun ini juga akan menyapa masyarakat pra-sejahtera sekaligus pemudik saat menjelang Idul Fitri. Bahkan, Humanity Food Truck kini tak hanya mengelilingi wilayah Jakarta, Jawa Barat, dan Banten saja. Program serupa juga akan hadir di 14 kota di Indonesia. Mereka di antaranya Bandung, Semarang, Yogyakarta, Malang, Surabaya, Aceh, Medan, Padang, Pekanbaru, Batam, Palembang, Lampung, Makassar, dan Mataram.
Lebih Lengkap Kunjungi https://act.id/news/detail/humanity-food-truck-siap-beri-ramadan-terbaik

Source Artikel Dan Image ACT.ID



Previous
Next Post »
0 Komentar